Xtreme Download Manager: Satu Lagi Download Manager Mirip IDM di Linux/Ubuntu

Salah aplikasi yang cukup populer di sistem operasi Windows adalah Internet Download Manager atau yang biasa disingkat dengan IDM. Aplikasi ini dapat mempercepat download dengan memaksimalkan penggunaan bandwidth yang ada. Lalu bagaimana dengan pengguna Linux? Apakah ada aplikasi semacam itu di Linux? Sebenarnya, Linux sudah mempunyai banyak sekali aplikasi download manager mulai dari yang berbasis command line seperti ProZill, wget, aria, dan lain-lain sampai aplikasi yang kaya fitur seperti JDownloader. Bagi para pengguna Linux baru yang sudah terbiasa menggunakan IDM pastinya agak sedikit canggung jika menggunakan aplikasi lain yang mempunyai tampilan yang berbeda. Oleh sebab itu, datanglah Xtreme Download Manager yang mempunyai tampilan yang mirip dengan IDM sehingga mudah untuk digunakan :)


Xtreme Download Manager merupakan aplikasi berbasis Java yang mengklaim dirinya dapat mempercepat proses download hingga 5 kali lipat. Aplikasi ini juga dapat pause dan resume proses download serta kemampuan untuk men-download video FLV dari berbagai website.

Fitur Xtreme Download Manager:
  • Download dengan kecepatan maksimal (5-6 kali lebih cepat)
  • Kompresi, dan algoritma segmentasi yang powerful
  • Download video FLV dari YouTube, MySpaceTV, dan lain-lain
  • Dukungan terhadap protokol HTTP, HTTPS, FTP dengan autentifikasi, proxy, cookies, redirection, dan lain-lain.
  • Kemampuan untuk pause dan resume file yang di-download
  • Portable, tidak perlu diinstal
  • Bisa dikonfigurasi agar melakukan scanning terhadap virus, mematikan komputer, dan lain-lain ketika download selesai


Menjalankan Xtreme Download Manager di Ubuntu
Untuk dapat menjalakan Xtreme Download Manager di Ubuntu, kalian harus terlebih dahulu menginstal Java Runtime Environment (JRE), jika kalian menggunakan Ubuntu, cukup ketik perintah berikut untuk menginstal:
sudo apt-get install default-jre
Setelah terinstal, download Xtreme Download Manager di sini:
http://sourceforge.net/projects/xdman/
Setelah diunduh, ekstrak file kemudian jalankan file perintah "sh xdman.sh" (tanpa tanda petik).

Selamat mencoba :)

10 comments :

Ade Malsasa Akbar mengatakan...

Akhirnya Tahutek kembali! Maju terus, Kang.

Michael Tunnell mengatakan...

XDM has a lot of potential but uGet is still the best download manager for Linux. http://uget.visuex.com

Irfan Afif Mustofa mengatakan...

Mantap, bro!

Lilie esther mengatakan...

thank you buat informasinya .top.....

Nur Aprilyansah mengatakan...

permisi, kok ngikutin sesuai yg di atas, malah terbuka text gitu ya? apa ada yg salah? :(

boypeace mengatakan...

wah... XDMAN saya kock gak bisa running lagi habis update java 7 dan mungkin crash dg aplikasinya, cara nanganinya gimana ya?

ccdneeedm mengatakan...

cuma bisa download youtube aja,ngga keren..

Wachid Darmawan mengatakan...

gan ini ada masalah di XDM saya, setelah kemarin beberapa hari berjalan lancar tanpa hambatan lha pas hari ni XDM saia tidak bisa di jalankan kira-kira apanya ya...

keluar seperti ini saat saya eksekusi >>
$ sh xdman.sh
$ Config port: 9614
$ Sending param {}

terima kasih solusinya...

Fadly Nurrahman mengatakan...

dahsyat. lumayan familiar dengan idm :D

maniakcheat mengatakan...

cuman youtube aja ya gan, download manager yg buat semua situs ada gak?
kunbal ya gan > anandiamuhammad.web.id

Posting Komentar