[Ubuntu] Hapus Kernel "Tua" yang Tidak Digunakan dengan Cepat dan Mudah

Para pengguna Ubuntu yang pernah melakukan upgrade Kernel ke versi yang lebih baru pasti pernah mengalami daftar menu di GRUB yang acak-acakan. Versi Kernel yang "tua" tetap muncul di daftar menu GRUB meskipun kita sudah menginstal versi Kernel yang lebih baru.


Bisa dilihat pada gambar di atas, masih saja terdapat Ubuntu dengan Linux 2.6.32-21 padahal kita sudah menginstal versi 2.6.32-22. Dan pada kenyataannya versi yang lama jarang digunakan atau malah tidak pernah digunakan sama sekali. Nah, pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi script yang bisa menghapus Kernel lama tersebut secara cepat dan mudah.

Salin kode di bawah ini kemudian paste di aplikasi pengedit teks favorit kalian:
#/bin/bash
ls /boot/ | grep vmlinuz | sed 's@vmlinuz-@linux-image-@g' | grep -v `uname -r` > /tmp/kernelList
for I in `cat /tmp/kernelList`
do
aptitude remove $I
done
rm -f /tmp/kernelList
update-grub
Kemudian simpan dengan nama (misalnya) "bersihkanKernel.sh" dan jalankan perintah berikut di Terminal:
chmod +x bersihkanKernel.sh
sudo ./bersihkanKernel.sh

Selamat mencoba.

Sumber: Lifehacker

Catatan: Hanya dapat menghapus kernel yang diinstal melalui package manager.

20 comments :

arsene_lupin91 mengatakan...

aman ga neh kisanak?

Damar Riyadi mengatakan...

@arsene_lupin91: Aman ...

arsene_lupin91 mengatakan...

ijin copas ya kisanak?

Damar Riyadi mengatakan...

@arsene_lupin91: Silakan asal menyertakan URL sumbernya ...

arsene_lupin91 mengatakan...

sipp

Aditia mengatakan...

Cek ini bro http://www.scribd.com/doc/45096727/Mudahnya-Kompile-Kernel

thanks:D

Damar Riyadi mengatakan...

@Aditia: My pleasure ...

taqin04 mengatakan...

hmm... hmm... hmm.. boleh dicoba, tapi kalo lewat clener di tweak ga sama ya fungsinya ?

Damar Riyadi mengatakan...

@taqin04: Sama fungsinya ...

ari mengatakan...

Halo Om, saya sekarang lagi pakai natty testing. Menu grubnya agak beda dengan yg sekarang dimana kernel2 lama digabungkan dalam satu tab "previous linux versions".
Jadi walaupun kita menyimpan banyak kernel tampilannya ga akan rame seperti menu grub yg sekarang ini.
Versi grubnya 1.99~20101126ubuntu3.
Sekedar info :D

Damar Riyadi mengatakan...

@ari: Terima kasih mau berbagi info di sini ...

gadgetscenter mengatakan...

bener tuh... kalo update kernel, kernel lama masih nongol, jadi banyyak dah pilihan boot nya :D
nice share mas :)

Damar Riyadi mengatakan...

@gadgetscenter: Terima kasih atas apresiasinya ...

ruhan mengatakan...

bang kalo OSnya bukan cuma linux aja gimana (linux & Windows), apa caranya sama?

Damar Riyadi mengatakan...

@ruhan: caranya berbeda, mungkin bisa dilakukan dengan:
sudo update-grub
atau dengan mengedit secara manual file:
/boot/grub/grub.cfg

halo mengatakan...

kalau saya mneggunanakan burg sebagai penggati boot loadernya gimana?

Damar Riyadi mengatakan...

@halo: Trik ini belum pernah dicoba di BURG, dan saya sendiri belum begitu tahu secara detil tentang BURG. Jika kisanak sudah mencobanya harap posting hasilnya di sini ... :D

ade putra mengatakan...

adhe@adhe:~$ gedit bersihkan.sh
adhe@adhe:~$ chmod +x bersihkan.sh
adhe@adhe:~$ sudo ./bersihkan.sh
./bersihkan.sh: 1: 1.: not found
./bersihkan.sh: 2: 2.: not found
./bersihkan.sh: 3: 3.: not found
./bersihkan.sh: 4: 4.: not found
./bersihkan.sh: 5: 5.: not found
./bersihkan.sh: 6: 6.: not found
./bersihkan.sh: 7: 7.: not found
./bersihkan.sh: 8: 8.: not found

mohon penjelasan

ENCI mengatakan...

Nambahin bos.. pake ubuntu tweak juga bisa kok :)

Je_ mengatakan...

sip gan artikelnya,,,, langsung praktek,,,,, :D

Posting Komentar