[Ubuntu] VLC 1.1.0 Telah Keluar, Dapatkan Sekarang!!!

VLC Media Player adalah aplikasi pemutar multimedia yang telah lama menjadi favorit para pecinta aplikasi open source. VLC hampir mendukung format video dan audio yang populer saat ini. Kita tidak perlu menginstall codec tambahan untuk bisa memainkan file multimedia karena semua sudah tersedia secara built-in dalam aplikasi ini. Dan hebatnya VLC juga bisa memainkan video yang sudah rusak, atau dengan kata VLC tidak akan mati meskipun kita memutar video yang sudah rusak dan tetap akan berusaha memainkan bagian-bagian yang masih bisa dibaca oleh VLC. Aplikasi ini tersedia dalam versi Linux, Windows, MacOS X, dan lain-lain.


Pada versi 1.1.0 ini terdapat penambahan fitur dan berbagai perbaikan bug dari versi sebelumnya, di antaranya:
  • Mendukung GPU dan DSP decoding.
  • Mendukung codec, demuxer, dan muxer baru.
  • Tampilan yang disempurnakan.
  • Penghilangan beberapa modul.
  • Penulisan ulang dilakukan pada banyak modul.
  • Dan masih banyak lagi fitur dan perbaikan.

Untuk versi 1.1.0 hanya tersedia untuk Ubuntu yang bisa didapatkan dengan cara berikut:
sudo add-apt-repository ppa:c-korn/vlc
sudo apt-get update
sudo apt-get install vlc mozilla-plugin-vlc
Regards.

0 comments :

Posting Komentar