[Ubuntu] Install Bloom 2.8.0: The Best Facebook Photo Uploader

Bloom adalah sebuah aplikasi multi-platform yang berbasis Java yang mempermudah pengguna Facebook untuk meng-upload album, men-download foto dan melihat album foto dari teman-teman di Facebook langsung dari desktop. Dengan menggunakan Bloom kita dapat meng-upload foto dan video, memberikan tag pada orang, mengatur privasi pada album, mengimpor informasi EXIF dari foto dan lain-lain.


Untuk menginstall aplikasi ini di Ubuntu pastikan Java sudah terinstal di komputer kalian, jika belum maka berikut cara menginstal JRE (Java Runtime Environment) di Ubuntu:
add-apt-repository "deb http://archive.canonical.com/ lucid partner"
sudo apt-get update
sudo apt-get install sun-java6-jre
Pergi ke website Bloom dengan cara klik link di bawah ini.

Halaman download Bloom

Pada panel sebelah kiri, klik link yang bertuliskan "Web Start".


Jika ada jendela yang muncul klik "Open" dan kemudian ikuti petunjuk di layar. 


Jika proses instalasi sudah selesai maka akan muncul shortcut di desktop untuk memudahkan akses ke aplikasi Bloom. Pada saat membuka aplikasi ini, hal yang pertama kali harus dilakukan adalah login ke akun Facebook dan memberi izin Bloom untuk mengakses akun Facebook kalian. Setelah berhasil login maka Bloom akan menampilkan halaman utama yang bisa digunakan untuk  membuar album, meng-upload foto, dan melihat album foto teman-teman kita di Facebook.

Bloom juga tersedia dalam versi Windows dan MacOS X, untuk men-download tinggal kunjungi saja website Bloom.

Who needs friends? I do.

0 comments :

Posting Komentar