[Ubuntu] Deborphan: Hapus Paket Aplikasi yang Tidak Dibutuhkan

Terkadang, pada saat menginstal suatu aplikasi, package manager akan secara otomatis menginstal dependencies yang dibutuhkan. Namun sayangnya, ketika kita menghapus aplikasi tersebut, package manager tidak mau berbaik hati menghapus dependencies aplikasi yang dihapus. Sebenarnya kita dapat menggunakan perintah:
sudo apt-get autoremove
Untuk menghapus dependencies yang secara otomatis diinstal oleh package manager. Kenyataannya, perintah di atas tidak menghapus semua paket aplikasi yang tidak dibutuhkan lagi, ada beberapa paket yang tidak bisa "dilihat" oleh perintah di atas. Pada kesempatan kali ini, saya ingin berbagi info mengenai cara lain menghapus paket aplikasi yang tidak dibutuhkan dengan menggunakan deborphan.

Instalasi
Aplikasi deborphan terdapat di repository resmi Ubuntu, jadi ketik perintah berikut untuk menginstal:
sudo apt-get install deborphan
Sedangkan bagi teman-teman yang tidak mempunyai koneksi Internet, silakan gunakan fasilitas yang ditawarkan oleh apt-web.

Penggunaan
Penggunaan deborphan sangat mudah, tinggal ketik perintah berikut di Terminal:
sudo deborphan | xargs sudo apt-get -y purge
Deborphan secara otomatis akan mencari paket-paket aplikasi yang tidak dibutuhkan oleh sistem, kemudian hasil pencarian akan dihapus dengan perintah "sudo apt-get -y purge".

Semoga bermanfaat.

3 comments :

Anonim mengatakan...

kalau ada dependencies nya yg dibutuhkan sama palet yg laen gimana? apa ke apus juga?

Damar Riyadi mengatakan...

@zico: Jika dependencies dibutuhkan oleh paket lain, maka perintah di atas tidak akan menghapusnya. Deborphan hanya akan menampilkan paket yang benar-benar TIDAK dibutuhkan oleh paket aplikasi lain ...

Anonim mengatakan...

thanks infona gan ..... btw tampilan website nya sedap :)

Posting Komentar